Kamis, 10 Desember 2020

Ujian Bahasa Inggris Kelas X

Selamat datang di Blog Bahasa Inggris SMA Negeri 1 Rikit Gaib. Hari ini anda akan mengikuti ujian Bahasa Inggris, seperti biasa ujian kita kali ini juga dengan sistem online namun ada perbedaan sedikit dengan ujian-ujian sebelumnya.
 
Untuk itu pelajari dan ikuti langkah-langkah berikut ini:
1. Untuk masuk ke lembar ujian, klik link dibawah penjelasan ini.
2. Setelah masuk, ketikkan nama dan kelas anda pada kotak yang tersedia.
3. Ada beberapa jenis soal, diantaranya:
a. Menjodohkan (menarik garis), b. Pilihan ganda, c. Menggeser dan meletakkan, dan d. Isian singkat.
 
4. Lihat indikator waktu di sudut kiri atas, jangan sampai melebihi waktu yang sudah disediakan.
 
5. Setelah selesai mengerjakan soal, scroll ke bawah dan klik finish. Kemudian anda akan diarahkan ke sebuah kotak untuk mengisi data anda:
 
Enter your full name: Isikan nama lengkap anda
Group/level: isikan kelas anda
School subject: isikan nama mata pelajaran, tulis English.
Terakhir klik Send. Demikian semoga dapat dimengerti.
 
Selamat menempuh ujian, semoga sukses! Klik link di bawah ini untuk masuk ke lembar ujian:

0 comments:

Posting Komentar